4 Cara Mengajari si kecil agar menjadi pribadi yang #rendah #hati
1. Memuji anak dengan semestinya
Pujian akan menambah semangat anak. Bila Ayah Bunda melihat anak melakukan sesuatu yang baik, pakailah kesempatan ini untuk memuji mereka. Misalnya: ketika bermain, mereka menolong temannya yang jatuh atau mereka bersimpati kepada temannya yang menangis dan berusaha menghiburnya, berilah mereka pujian.
2. Pengarahan
Jika kita ingin memiliki anak yang baik dan berbudi luhur, kita harus mengarahkan mereka. Pengarahan ini dapat berupa dorongan dan menanamkan pengertian dalam diri mereka. Misalnya kita sedang sibuk bekerja, ajaklah anak-anak untuk membantu dan jangan meremehkan bantuan mereka. Misal, kita meminta anak-anak untuk mengembalikan mainannya ke kotak mainan. Mungkin mereka tidak mengerjakannya secepat kita, tetapi tetaplah berikan pujian dan ucapan terima kasih ketika mereka selesai. Berikanlah tugas sesuai usia mereka.
3. Teladan
Tentu saja cara paling ampuh untuk mendidik anak-anak ialah dengan memberikan teladan. Jika kita marah-marah kepada pengurus rumah karena suatu kesalahan kecil, kita memberi teladan yang buruk. Jangan biarkan anak-anak melihatnya, karena mereka pasti akan mencontohnya. Sebaliknya, tunjukkan sikap rendah hati dengan cara menghargai siapa pun, termasuk orang-orang yang bekerja untuk orang tuanya.
4. Teguran
Berilah pengertian kepada anak-anak jika mereka menunjukkan sikap yang kurang pantas. Misalnya mereka membentak-bentak teman sepermainannya, panggil mereka segera dan ajaklah berbicara. Jangan memarahi mereka di depan orang banyak. Sesudah memberi mereka pengertian, mereka harus meminta maaf kepada orang yang sudah disakitinya. Bila kita mendengar mereka menyombongkan
Afrakids